Loading

08 April 2012

Demi Anak Indonesia, Scoot Thompson Rela Lari Bali-Jakarta

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menolong anak-anak yang kurang beruntung. Namun cara yang ditempuh Scott Thompson termasuk nekat. Dia berlari dari Bali ke Jakarta. Jarak tempuh sekitar 1.250 Km ia selesaikan dalam waktu 25 hari terhitung dari tanggal 8 Maret 2012-1 April 2012.

Dengan mengenakan kaos putih bertuliskan "Scott Thompson's, Bali-Jakarta 1.250 Km Charty Run" ia berkampanye untuk mengumpulkan uang bagi anak-anak putus sekolah. Thompson lantas membocorkan tentang dua hal yang membuatnya bertahan melintasi 30 kota dari 5 provinsi di Jawa dan Bali. Adalah Mary's Cancer Kiddies (MCK) dan Yayasan Citra Anak Bangsa (YCAB). Dua lembaga itulah yang diperjuangkan Thompson dalam proyek kemanusiaan tersebut.

Dana yang berhasil Thompson kumpulkan pun tidak main-main, mencapai 3,8 Milyar. Sebagian dari dana tersebut berasal dari sponsor yang bersedia mendonasikan Rp 1 juta untuk tiap 1 kilometer yang dilaluinya. Jadi untuk jarak 1.250 Km yang berhasil ditempuh Thompson diperoleh dana Rp 1,25 Milyar. WaooW..!!

Aksi nekat seperti ini memang bukan yang pertama dilakukan Scott Thompson. Pria berusia 44 tahun ini pernah melakukan hal yang serupa pada tahun 2010. Saat itu Thompson rela melintasi ganasnya Gurun Sahara untuk membantu pengobatan kanker di Indonesia. Hasilnya, ia berhasil mengumpulkan dana sebesar USD 30 ribu atau sekitar Rp.270 juta dari menaklukan pada pasir itu sejauh 250 Km.

Tingkah laku warga Indonesia yang hangat menyambutnya dan dukungan yang tidak berhenti mengalir dari warga menjadi alsan mengapa dia mau melakukan aksi gila untuk anak Indonesia. Meski berasal dari negara lain, dia mengaku sangat senang tinggal di Indonesia. Baginya Indonesia adalah negara yang penting dan warganya adalah orang-orang yang spesial dalam hidupnya. 

Hmm..cuma diperlakuin segitu aja orang asing ini mau melakukan hal nekat seperti itu. Ayo agan n sista, tunjukan pribadi bangsa ketimuran yang baik kepada orang-orang asing yang datang ke negeri ini agar mereka terkesan dan berbuat seperti apa yang dilakukan oleh Scott Thompson. Kan lumayan ada yang bantuin kita dalam menjalankan pedoman negara kita..hehe..<piss>

No comments:

Post a Comment