Fotografer asal Austria, Josef Hoflehner melakukan perjalanan ke seluruh
dunia untuk mendokumentasikan lokasi-lokasi yang menakjubkan. Di
antaranya pantai St. Martin di Karibia dan termasuk bangunan megah Taj
Mahal di India.
Dalam karya fotografinya Hoflehner sudah
mencapai batas di luar perspektif bangunan megah. Ia menghilangkan
warna, menangkap struktur warna hitam dan putih.
Serta mampu
menciptakan perasaan sunyi, kesendirian yang menghantui ketika melihat
hasil fotonya. Seperti foto yang bergambar seorang anak kecil menaiki
unta dari sisi sungai dekat Taj Mahal. Namun, suasananya berkabut.
Ada
juga foto yang memperlihatkan burung-burung beterbangan di atas
bangunan tersebut. Serta salah satu lorong sepi yang ada di sudut Taj
Mahal. Di luar, kesan berkabut dan putih tampak menakutkan.
"Saya
berhasil mengambil subjek duniawi dan meningkatkan kesan mistis di
dalamnya," katanya seperti dilansir dari situs mymodernmet.com.
Pria
kelahiran 1955 silam ini memang selalu membuat karya fotografi
monographis dan mampu mendefinisikan esensi dari tempat tersebut sesuai
dengan persepsinya.
Ia juga mampu menangkap kesan 'terisolasi'
dan hampir tak terlihat orang. "Banyak yang berkata saya memunculkan
kesan misteri di salah satu bangunan termegah di dunia ini," ujarnya.
No comments:
Post a Comment